Foto: Dokumen Pribadi
Lhokseumawe Sastrapuna.com. Cabang Dinas Pendidikan (Cabdin) Wilayah Kota Lhokseumawe menyelenggarakan seleksi Guru, Tenaga Kependidikan (GTK) Berprestasi jenjang SMA/SMK/SLB tingkat Kota Lhokseumawe. Acara ini berlangsung selama dua hari, yakni pada tanggal 23 hingga 24 Oktober 2025.
Seleksi ini diikuti oleh berbagai kategori, termasuk Pengawas Sekolah Berprestasi, Kepala SMA dan SMK Berprestasi, serta Guru SMA, SMK, dan SLB Berprestasi. Kegiatan ini bertujuan untuk mencari bibit-bibit unggul di bidang pendidikan yang nantinya akan mewakili Kota Lhokseumawe pada tingkat Provinsi.
Kepala Cabang Dinas Pendidikan Wilayah Kota Lhokseumawe, Supriariadi, S.Pd., M.Pd., dalam sambutannya memberikan apresiasi kepada para juara yang berhasil keluar sebagai yang terbaik di masing-masing kategori.
Supriariadi juga menekankan pentingnya semangat kompetisi dan prestasi dalam meningkatkan kualitas pendidikan di Kota Lhokseumawe.
"Para juara yang berhasil pada tingkat Kota Lhokseumawe nantinya akan bersaing di tingkat Provinsi pada tanggal 18 sampai 21 November 2025. Saya berharap para peserta dapat terus meningkatkan kemampuan dan mempersiapkan diri dengan baik untuk menghadapi kompetisi tersebut," ujar Supriariadi.
Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan dapat memotivasi para guru dan tenaga kependidikan untuk terus berinovasi dan meningkatkan kualitas dalam menjalankan tugasnya sebagai pendidik. Selain itu, kegiatan ini juga dapat menjadi ajang untuk menjalin silaturahmi dan berbagi pengalaman antar guru dan tenaga kependidikan di Kota Lhokseumawe.
Dalam beberapa tahun terakhir, Cabdin Lhokseumawe telah menunjukkan komitmennya dalam meningkatkan kualitas pendidikan di Kota Lhokseumawe melalui berbagai kegiatan dan program. Dengan adanya seleksi GTK Berprestasi ini, diharapkan dapat menjadi salah satu langkah untuk mencapai tujuan tersebut.
Konstributor: Muklis Puna

0 Komentar