Sepi yang Menepi

 

Oleh: 
Aiza Fitriana, S.Si.M.Pd

Sepi dalam  sunyiku   merindu
Hati terbungkus  kelam yang mendalam.
Seperti angin sepi  menikam  jiwaku,
Suasana hati  sepi  tak terlukiskan.

Baca Juga: Ratapan Petualang

Dalam dada ini , kesunyian mengalir seperti air ,
Ibarat  sungai  perlahan melaju tanpa batas
Kosong , gelap menghantui,
Hanya  rembulan   setia menemani

Diksi   mengalir di pikiran  yang sunyi,
Seperti lirik lagu   tak berirama.
Seolah-olah dunia   sejenak mati,
terpaku pada sepi suasana hati


Namun sepi    punya keindahan 
kutemukan introspeksi dan ketenangan
mengajarkan ku  arti kesendirian 
untuk bisa memikirkan  masa depan

Lhokseumawe, 4 Oktober 2023 

Berita Terkait

Posting Komentar

0 Komentar